RETRY: Game 'Flappy Bird' Terbaru dari Pembuat Angry Bird - Bagi pecinta game Android / iOS tentunya ingat dengan game fenomenal Flappy Bird yang sempat berkibar sesaat sebelum akhirnya ditarik dari peredaran oleh pembuatnya sendiri. Setelah Flappy Bird ditarik dari peredaran, berbagai klonengan dengan permainan serupa terus bermunculan. Hingga Rovio Games, salah satu developer game ternama ikut membuat game terbaru yang mengambil konsep yang sama dengan Flappy Bird.
RETRY: Flappy Bird Terbaru Dengan Tantangan Baru
Retry Game Rovio Terbaru |
Rovio Games yang dikenal sebagai pembuat game sukses Angry Birds memberi sentuhan baru pada game terbarunya yang diberi nama RETRY dengan karakter pesawat terbang. Tantangannya masih sama seperti Flappy Bird, hanya saja karakternya berbeda. Jika Flappy mengambil karakter burung, Retry menggunakan pesawat tempur.
Model permainannya juga masih sama persis dengan model game gravitasi yang menuntut kelincahan jari tangan dan konsentrasi tinggi dalam mengarahkan pesawat terbang melewati celah-celah pohon, batu, hingga air!.
Untuk grafis permainan, dibuat dengan model game kartun 8-bit yang sederhana seperti halnya game Flappy Bird. Hanya saja, untuk variasi permainan dan level, Retry lebih menjanjikan dengan bermacam-macam level dan tempat yang berbeda juga tak melulu hanya lurus kedepan.
Video Demo Game RETRY
Saat ini, game Retry memang masih dalam proses persiapan dan kabarnya akan segera meluncur dalam waktu dekat untuk perangkat Android. Sementara untuk perangkat iOS sudah tersedia, tapi baru bisa dinikmati oleh pengguna di Finlandia, Polandia, dan Kanada. Nah, kita tunggu saja sampai game Retry ini bisa dirilis untuk semua platform.
Demikianlah informasi mengenai RETRY: Game 'Flappy Bird' Terbaru dari Pembuat Angry Bird. Semoga bermanfaat :-)
artikel dinda dimas lainnya mengenai:
- Angry Birds Stella: Konsep Game Terbaru dari Rovio
- 3 Judul Pengganti Game Flappy Bird Terbaru Tengah Disiapkan
0 comments:
Posting Komentar